Sate Senin, jawaban kebingungan para pencari Sate klopo di Jakarta

Selamat hari pahlawan, semoga semua pahlawan yang membela seluruh negeri mendapat tempat terbaik di sisiNya dan para veteran mendapat kebahagian dunia sampai terbaring untuk kembali kepadaNya

Memperingati hari pahlawan entah kenapa yang teringat di benak saya selalu Kota surabaya, sedangkan bila bicara tentang surabaya tentu tidak lepas dari Tugu Pahlawan, kuliner bebek , atau bahkan kuliner sate kloponya yang melegenda. 4 tahun lalu hampir tiap hari saya dan sang mantan sarapan sate klopo (sate kelapa), bukan karena niat, tetapi kantor sang mantan yang kini  istri saya memang dekat dengan tukang jualan sate, sehingga  membuat hidup ini selalu tergoda dan penuh warna untuk makan disana. Jadi kalo mungkin wajah saya mau dimiripkan dengan sate klopo karena tiap hari makan sate tentu saja tidak sama, tetapi kalau mungkin dengan cak Adam Levine dicari tingkat kemiripannya insyaallah banyak kesamaannya ( kemudian ditikam pake tusuk sate )

Membakar Sate Klopo di @satesenin

Membakar Sate Klopo di @satesenin

sate senin

sate senin

Waktu berganti, manusia berubah, pekerjaan bertambah dan gajipun tetap sama. Seiring dengan hal tersebut saya pun harus memisahkan diri dari surabaya, berpindah ke ibukota. Susah move on tak dapat ditolak, rindupun hampir setiap hari. Hingga kalau mendengar kata Surabaya, langsung diri ini antusias. Contohnya cewek cantik dari Surabaya, lontong balap Surabaya, tahu tek Surabaya atau sate klopo Surabaya.  Apalagi mendengar kata tersebut berada dalam area Jakarta, langsung sinyal penasaran diri meningkat menjadi 4G.

Sate Klopo ( sate kelapa )

Sate Klopo ( sate kelapa )

Sampai suatu hari kabar bahagia itu pun datang, belum satu bulan ini akhirnya ada warung makan sate klopo dengan rasa yang enak. Hadir di Ibukota dengan cita rasa Surabaya yang masih terjaga. Disamping itu mas dan mbak pemilik sate senin adalah juga orang surabaya, Jadi semakin menekankan bahwa sate ini bukan KW, tetapi keasliannya memang terjaga dan ditransfer ke ibukota untuk menjawab kerinduan para warga Surabaya atau bahkan temen temen yang belum pernah sama sekali mengecap rasa sate Klopo menjadi tertarik untuk menikmatinya.

Sate Manis dari @satesenin

Sate Manis dari @satesenin : idr 35K

Sate Klopo

Sate Klopo :idr 35k

Sate Senin terletak di Jalan Radin Inten II. Ruko Taman Buaran Indah U-210 Jakarta Timur, seberang Electronic City Buaran. Kalo mau pake kendaraan umum bisa pakai pakai KRL jurusan bekasi dan turun di stasiun Buaran. Setelah itu naek angkot 22 dan bisa turun di Electronic City dan tinggal menyebrang jalan, tempatnya terjangkau dan nyaman. Menu Sate Senin sendiri ada 2, yaitu sate klopo dan sate manis, dengan rasa daging empuk dengan tingkat kematangan dan bumbu yang meresap. Sehingga bikin nikmat dan nagih untuk kembali kesana. Sementara ini sate senin buka di hari senin saja, tetapi kemungkinan beberapa minggu kedepan akan buka setiap hari dan siap menunggu untuk disantap bagi kalian penggemar kuliner sate.

Sate Manis

Sate Manis

Advertisement

42 thoughts on “Sate Senin, jawaban kebingungan para pencari Sate klopo di Jakarta

  1. ihhh jauhnya di buaran, sate klopo kayak sate bali gitu nga sich, maksudnya bumbu-bumbunya lebih berasa rempah nya ketimbang dagingnya. kalau sate bali itu rasa kenyal-kenyal dagingnya sudah nga berasa karena sudah dihancurin gitu. sama nga yach kira-kira wkwkwk soalnya belum bisa membayangkan.

    • sama sama kak, aku yang makasih kemarin…

      bukan saudara bukan murid tapi rasanya okeeeeee nie.. jadi buka tiap hari kak?: kemarin temen kantor banyak yang nanya juga waktu aku sebar tulisan ini di group kantor .. hehehhe

  2. Wah bikin kangen kulineran d surabaya…saja. Sate klopo, apalagi yg ondomohen, tahu tek, rujak cingur. Hampir setahun pindah ke ibu kota,ternyata msh…sering kangen jaman2 d Surabaya, mungkin krn klamaan juga, 8th..dsana
    Boleh nih kpn2 nyoba sate klopo d sini

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.